Aihhh.. mengenang setahun lalu… kena surprise yang luar biasa… tahun ini jauh lebih luar biasa.. bertemu bulan suci Ramadhan…. Subhanallah…
Untuk itu.. menu spesial Day-5 Ramadhan yang bertepatan dengan My Day adalah nasi putih dan sambel goreng ati dan kue pancake durian.. yummyyyy…
Sambel Goreng Ati
SAMBAL GORENG ATI AMPELA
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
500 gram kentang, dipotong kotak, digoreng
1/2 kg hati sapi, dipotong kotak, digoreng
20 buah mata petai, dibelah 2 bagian
2 siung bawang putih, diiris tipis
3 butir bawang merah, diiris tipis
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
1 batang serai
4 buah cabai merah besar, dibuang biji, diiris serong
2 sendok teh garam
1 sendok makan gula merah
300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
3 siung bawang putih
6 butir bawang merah
4 buah cabai merah besar
4 buah cabai merah keriting
1 sendok teh terasi, dibakar
Cara membuat :
Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, daun salam, dan lengkuas sampai layu. Masukkan cabai merah iris dan bumbu halus. Aduk sampai harum.
Masukkan petai, kentang, dan hati. Aduk rata. Tambahkan garam dan gula merah. Aduk rata.
Tuang santan. Aduk sampai matang dan kental.
Nah.. gimana? Berani mencoba?
Atau pengen mencoba resep pancake durian…?
Bahan Kulit :
250 gram tepung terigu protein sedang
50 gram tepung maizena
3 kuning telur
1 sdm gula
½ sdt garam
500 ml susu UHT plain
1 sdm margarin, cairkan
1 sdm parutan kulit jeruk, opsional
Bahan Isi :
500 ml whipped cream non dairy, kocok kaku
1 buah durian montong atau durian medan matang, daging buah, haluskan
CARA MEMBUAT PANCAKE DURIAN :
Ayak terigu, maizena, garam dan gula. Tuangkan susu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga kekentalan adonan tidak terlalu encer dan juga tidak terlalu kental.
Masukkan kuning telur dan margarin cair, aduk dengan whisk hingga rata.
Buat dadar tipis-tipis di atas wajan dengan api sedang.
Ambil selembar dadar tipis lalu beri isi dengan whipped cream secukupnya. Tambahkan daging durian kemudian lipat berbentuk amplop. Dinginkan sebentar dalam lemari es dan sajikan.